Minggu, 28 November 2010

Tugas 5,6,7 tentang organisasi

Organisasi sebagai sistem sosial
1. Jelaskan organisasi sebagai sistem sosial dan jelaskan cara pandang organisasi sebagai sistem social!
jawab:
Definisi dari organisasi adalah suatu kelompok orang yang mempunyai
tujuan yang sama. Tujuan merupakan hasil yang berupa barang, jasa, uang, pengetahuan
dan lain – lain. Tujuan disini dapat di definisikan sebagai output, dan untuk menjadi output di perlukan input. Input dapat berupa raw material, sumber daya manusia, uang, informasi dan lain – lain. Sistem sendiri dapat didefinisikan sebagai suatu kesatuan yang terdiri komponen atau elemen yang dihubungkan bersama untuk memudahkan aliran informasi, materi atau energi.
Saat ini, banyak manajer mengakui begitu banyaknya bagian dalam organisasi,
khususnya keterkaitan antar bagian seperti koordinasi antara pusat dan daerah, mandor dan buruh dan lain-lain. Para manajer saat ini lebih peduli pada apa yang bekerja di dalam organisasi dan feedback. Jadi, bila ada persoalan dalam organisasi, manajer tidak serta merta fokus pada persoalan yang dilaporkan, melainkan melihat pola keterkaitan yang lebih besar. Manajer lebih fokus pada hasil yang ingin dicapai organisasi. Caranya, manajer lebih fokus pada struktur yang bisa menciptakan perilaku yang mempengaruhi tindakan dibandingkan reaktif pada tindakan-tindakan yang selalu berulang sejak masa lalu.
Seperti telah dibahas sebelumnya, bahwa pengertian organisasi adalah suatu
kelompok orang yang mempunyai tujuan yang sama. Tujuan merupakan hasil yang berupa
barang, jasa, uang, pengetahuan dan lain – lain. Sedangkan pengertian dari sosial adalah
manusia yang berkaitan dengan masyarakat dan para anggotanya(dikutip dari
W3dictionary). Dengan demikian system sosial merupakan orang-orang dalam masyarakat
dianggap sebagai sistem yang disusun oleh karakteristik dari suatu pola hubungan dimana
sistem tersebut bekerja untuk mewujudkan keinginannya. Beberapa hal yang
menggambarkan organisasi sebagai system social antara lain dengan adanya organisasi
social dan organisasi social.
Perilaku organisasi adalah telaah dan penerapan pengetahuan tentang bagaimana
orang bertindak di dalam organisasi. Dengan demikian dalam kaitannya dengan organisasi sebagai sistem sosial maka kajian perilaku organisasi mencakup berbagai aspek seperti :
publik, bisnis, sosial dll. Sebagai contoh PSSI (Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia)
sebagai organisasi yang bergerak dibidang olahraga sepakbola tidak hanya terpaku pada
satu aspek kajian yaitu sepakbola


2. Proses pengambilan keputusan dalam suatu organisasi!
Jawab:
Metode pengambilan keputusan ini seringkali digunakan oleh para pemimpin otokratik atau dalam kepemimpinan militer. Metode ini memiliki beberapa keuntungan, yaitu cepat, dalam arti ketika organisasi tidak mempunyai waktu yang cukup untuk memutuskan apa yang harus dilakukan. Selain itu, metode ini cukup sempurna dapat diterima kalau pengambilan keputusan yang dilaksanakan berkaitan dengan persoalan-persoalan rutin yang tidak mempersyaratkan diskusi untuk mendapatkan persetujuan para anggotanya.
Namun demikian, jika metode pengambilan keputusan ini terlalu sering digunakan, ia akan menimbulkan persoalan-persoalan, seperti munculnya ketidak percayaan para anggota organisasi terhadap keputusan yang ditentukan pimpinannya, karena mereka kurang bahkan tidak dilibatkan dalam proses pengambilan keputusan. Pengambilan keputusan akan memiliki kualitas yang lebih bermakna, apabila dibuat secara bersama-sama dengan melibatkan seluruh anggota kelompok,daripada keputusan yang diambil secara individual.
Kadang-kadang seorang anggota organisasi oleh anggota lainnya diberi predikat sebagai ahli (expert), sehingga memungkinkannya memiliki kekuatan dan kekuasaan untuk membuat keputusan. Metode pengambilan keputusan ini akan bekerja dengan baik, apabila seorang anggota organisasi yang dianggap ahli tersebut memang benar-benar tidak diragukan lagi kemampuannya dalam hal tertentu oleh anggota lainnya.
Dalam banyak kasus, persoalan orang yang dianggap ahli tersebut bukanlah masalah yang sederhana, karenasangat sulit menentukan indikator yang dapat mengukur orang yang dianggap ahli (superior). Ada yang berpendapat bahwa orang yang ahli adalah orang yang memiliki kualitas terbaik; untuk membuat keputusan, namun sebaliknya tidak sedikit pula orang yang tidak setuju dengan ukuran tersebut. Karenanya, menentukan apakah seseorang dalam kelompok benar-benar ahli adalah persoalan yang rumit
Metode pengambilan keputusan ini juga mempunyai kelemahan, yaitu pada anggota organisasi akan bersaing untukmempengaruhi pengambil atau pembuat keputusan. Artinya bagaimana para anggota organisasi yang mengemukakan pendapatnya dalam proses pengambilan keputusan, berusaha mempengaruhi pimpinan kelompok bahwa pendapatnya yang perlu diperhatikan dan dipertimbangkan.

Voli

Voli adalah olahraga yang bisa dilakukan di mana saja asal tersedia Net dan Bolanya. Permainan Bola Voli tidak terlalu sering dimainkan karena membutuhkan orang yang banyak serta harus ada lapangan khusus.
Meski begitu, Voli tetap digemari oleh seluruh atlit. Ukuran lapangan bola voli yang umum adalah 9 meter x 18 meter. Ukuran tinggi net putra 2,43 meter dan untuk net putri 2,24 meter. Garis batas serang untuk pemain belakang berjarak 3 meter dari garis tengah (sejajar dengan jaring). Garis tepi lapangan adalah 5 cm. Pada awal penemuannya, olahraga permainan bola voli ini diberi nama Mintonette. Olahraga Mintonette ini pertama kali ditemukan oleh seorang Instruktur pendidikan jasmani (Director of Phsycal Education) yang bernama William G. Morgan di YMCA pada tanggal 9 Februari 1895, di Holyoke, Massachusetts (Amerika Serikat).

Renang

Renang adalah olahraga yang hanya bisa dilakukan di air. Di setiap sudut kota, pasti selalu ada kolam renang yang telah disediakan oleh pemerintah. Renang selalu diadakan pada Olimpiade. Renang telah dikenal sejak masa prasejarah. Lukisan dari Jaman Batu telah ditemukan di dalam “gua para perenang” dekat Wadi Sora (atau Sura) dibagian barat-daya Mesir. Referensi tulisan yang berasal dari 2000 tahun sebelum masehi, termasuk Gilgamesh, Iliad, dan Odyssey, Injil (Ezekiel 47:5, Perjanjian 27:42, Isaiah 25:11, Beowulf, dan hikayat lainnya). Pada tahun 1538 Nicolas Wynman, Profesor bahasa berkebangsaan Jerman, menulis buku renang pertama kali, “Colymbetes”. Kompetisi renang di Eropa dimulai sekitar tahun 1800, sebagian besar menggunakan gaya dada. Sampai sekarang, olahraga renang masih digemari penduduk di seluruh dunia.

Olahraga basket

Basket adalah olahraga yang hanya dapat dimainkan pada tempat yang tersedia Ring basket. Basket hanya membutuhkan Bola dan Ring. Permainan bola basket diciptakan oleh Prof. Dr. James A. Naismith salah seorang guru pendidikan jasmani Young Mens Christian Association (YMCA) Springfield, Massachusets, Amerika Serikat pada tahun 1891. Gagasan yang mendorong terwujudnya cabang olahragabaru ini ialah adanya kenyataan bahwa waktu itu keanggotaan dan pengunjung sekolah tersebut kian hari kian merosot. Sebab utamanya adalah rasa bosan dari para anggota dalam mengikuti latihan olahraga Senam yang gerakannya kaku. Di samping itu kebutuhan yang dirasakan pada musim dingin untuk tetap melakukan olahraga yang menarik semakin mendesak. Naismith akhrinya sampai pada kesimpulan bahwa permainan yang baru itu harus mempergunakan bola yang bentuknya bulat, tidak menjegal, dan harus menghilangkan gawang sebagai sasarannya. Untuk menjinakkan bola sebagai pengganti menendang dilakukan gerakan mengoper dengan tangan serta menggiring bola (dribbling) sebagai puncak kegairahan, gawang diganti dengan sasaran lain yang sempit dan terletak di atas para pemain, sehingga dengan obyek sasaran yang demikian pengutamaan tembakan tidak terletak pada kekuatan seperti yang terjadi pada waktu menendang, melainkan pada ketepatan menembak.

Olahraga bulutangkis

Bulutangkis adalah olahraga yang paling terkenal di China. Olahraga ini sangat digemari meskipun banyak yang berpendapat olahraga ini paling susah. Bermain bulutangkis lebih lengkap dengan memakai net. Tapi jika tidak ada net, juga bisa bermain. Yang paling penting dari olahraga ini adalah raket dan kok yang harus memadai. Lapangan bulutangkis hampir menyamai lapangan voli, hanya saja net dari lapangan bulutangkis lebih rendah. Seperti banyak olahraga lainnya, bulutangkis memiliki sejarah panjang, Badminton mendapat namanya dari Badminton House di Gloucestershire Inggris, Rumah dari Duke of Beaufort, dimana olahraga ini dimainkan di abad terakhir. Sebelum Badminton House, ada sebuah permainan yang disebut poona (permainan yang dimainkan oleh petugas stationed tentara Inggris di India). Bulutangkis atau badminton adalah suatu olahraga raket yang dimainkan oleh dua orang (untuk tunggal) atau dua pasangan (untuk ganda) yang berlawanan. Rekor smash tercepat di dunia dipegang oleh Tan Boon Heong dari Malaysia dengan kecepatan smash 414 km/jam.

Olahraga bulutangkis

Bulutangkis adalah olahraga yang paling terkenal di China. Olahraga ini sangat digemari meskipun banyak yang berpendapat olahraga ini paling susah. Bermain bulutangkis lebih lengkap dengan memakai net. Tapi jika tidak ada net, juga bisa bermain. Yang paling penting dari olahraga ini adalah raket dan kok yang harus memadai. Lapangan bulutangkis hampir menyamai lapangan voli, hanya saja net dari lapangan bulutangkis lebih rendah. Seperti banyak olahraga lainnya, bulutangkis memiliki sejarah panjang, Badminton mendapat namanya dari Badminton House di Gloucestershire Inggris, Rumah dari Duke of Beaufort, dimana olahraga ini dimainkan di abad terakhir. Sebelum Badminton House, ada sebuah permainan yang disebut poona (permainan yang dimainkan oleh petugas stationed tentara Inggris di India). Bulutangkis atau badminton adalah suatu olahraga raket yang dimainkan oleh dua orang (untuk tunggal) atau dua pasangan (untuk ganda) yang berlawanan. Rekor smash tercepat di dunia dipegang oleh Tan Boon Heong dari Malaysia dengan kecepatan smash 414 km/jam.

Olahraga bulutangkis

Bulutangkis adalah olahraga yang paling terkenal di China. Olahraga ini sangat digemari meskipun banyak yang berpendapat olahraga ini paling susah. Bermain bulutangkis lebih lengkap dengan memakai net. Tapi jika tidak ada net, juga bisa bermain. Yang paling penting dari olahraga ini adalah raket dan kok yang harus memadai. Lapangan bulutangkis hampir menyamai lapangan voli, hanya saja net dari lapangan bulutangkis lebih rendah. Seperti banyak olahraga lainnya, bulutangkis memiliki sejarah panjang, Badminton mendapat namanya dari Badminton House di Gloucestershire Inggris, Rumah dari Duke of Beaufort, dimana olahraga ini dimainkan di abad terakhir. Sebelum Badminton House, ada sebuah permainan yang disebut poona (permainan yang dimainkan oleh petugas stationed tentara Inggris di India). Bulutangkis atau badminton adalah suatu olahraga raket yang dimainkan oleh dua orang (untuk tunggal) atau dua pasangan (untuk ganda) yang berlawanan. Rekor smash tercepat di dunia dipegang oleh Tan Boon Heong dari Malaysia dengan kecepatan smash 414 km/jam.

Asal muasal sepak bola

olahraga sepak bola adalah olahraga nomor 1 di dunia. Kenapa ? Setiap 4 tahun sekali, ada 1 hal yang tidak akan pernah kita lewati, yaitu adalah Piala Dunia. Dan olahraga yang disertakan hanya sepak bola. Inilah yang membuat olahraga ini istimewa.Asal muasal sejarah munculnya olahraga sepak bola masih mengundang perdebatan. Beberapa dokumen menjelaskan bahwa sepak bola lahir sejak masa Romawi, sebagian lagi menjelaskan sepak bola berasal dari tiongkok. FIFA sebagai badan sepak bola dunia secara resmi menyatakan bahwa sepak bola lahir dari daratan Cina yaitu berawal dari permainan masyarakat Cina abad ke-2 sampai dengan ke-3 SM. Olah raga ini saat itu dikenal dengan sebutan “tsu chu “.

Sejarah sepak bola semakin teruji hingga saat ini IFAB merupakan badan yang mengeluarkan berbagai peraturan pada permainan sepak bola, baik tentang teknik permainan, syarat dan tugas wasit, bahkan sampai transfer perpindahan pemain. Sepak bola bisa dimainkan dimana saja. Asal ada bola dan benda yang bisa dijadikan gawang.

Senin, 22 November 2010

Tujuan permainan sepak bola

Dua tim yang masing-masing terdiri dari 11 orang bertarung untuk memasukkan sebuah bola bundar ke gawang lawan ("mencetak gol"). Tim yang mencetak lebih banyak gol adalah sang pemenang (biasanya dalam jangka waktu 90 menit, tetapi ada cara lainnya untuk menentukan pemenang jika hasilnya seri). akan diadakan pertambahan waktu 2x 15 menit dan apabila dalam pertambahan waktu hasilnya masih seri akan diadakan adu penalti yang setiap timnya akan diberikan lima kali kesempatan untuk menendang bola ke arah gawang dari titik penalti yang berada di dalam daerah kiper hingga hasilnya bisa ditentukan. Peraturan terpenting dalam mencapai tujuan ini adalah para pemain (kecuali penjaga gawang) tidak boleh menyentuh bola dengan tangan mereka selama masih dalam permainan.

Pedro Rodriguez pemain terbaik bagi saya

Hanya dalam 12 bulan, Pedro Rodriguez membuat dunia sepakbola tercengang. Bukan hanya karena ia berlaga untuk Barcelona, tapi juga karena kontribusinya untuk tim Catalan itu di kompetisi musim lalu.

Pedro merupakan jebolan La Masia, akademi sepakbola Barcelona. Kemampuannya sudah diakui oleh pelatih Josep 'Pep' Guardiola. Kepercayaan Guardiola juga dibayar dengan baik oleh Pedro. Gol demi gol diciptakannya untuk Barcelona di berbagai kompetisi, yang membuatnya menjadi satu-satunya pemain yang bisa mencetak gol di enam turnamen berbeda dalam satu musim.

KEBERSIHAN LINGKUNGAN

Menjaga kebersihan lingkungan sekitar kita sangatlah penting untuk kesehatan tubuh kita, lingkungan yang kotor akan memberikan dampak yang buruk terhadap kesehatan terutama bagi yang tinggal di daerah beriklim tropis dan subtropis, dengan curah hujan dan kelembapan tinggi maka banyak hal yang harus diwaspadai terutama ancaman timbulnya berbagai penyakit.

Akibat kebersihan lingkunganya kurang diperhatikan terutama dalam hal pembuangan sampah, kuman leptospira akan mudah berkembang. Kuman leptospira patogen ini penyebab penyakit infeksi leptospirosis. Gejala leptospirosis mirip dengan penyakit infeksi lainnya, seperti influenza, meningitis, hepatitis dan demam virus lainnya. International Leptospirosis Society menyatakan Indonesia sebagai Negara insiden leptospirosis tinggi dan peringkat tiga di dunia untuk mortalitas. LEPTOSPIROSIS adalah penyakit infeksi akut yang dapat menyerang manusia maupun hewan, dan digolongkan sebagai zoonis. Penularan leptospirosis pada manusia ditularkan oleh hewan yang terinfeksi kuman leptospira. Hewan penjamu kuman leptospira adalah hewan peliharan, seperti lembu, kambing, kucing, anjing, kelompok unggas, serta beberapa hewan liar seperti tikus, bajing dan ular.

Banyak hal yang harus dilakukan untuk mencegah infeksi, yakni melakukan tindakan isolasi atau membunuh hewan yang terinfeksi, memberikan antibiotik pada hewan yang terinfeksi seperti penisilin, ampisilin atau dihydristreptomycin agar tidak menjadi karier kuman leptospira. Selain itu, yang tak kalah penting adalah mengurangi populasi tikus dengan beberapa cara seperti penggunaan racun tikus, pemasangan jebakan, penggunaan rodentisida, dan pedator roden. Kita juga harus mencegah tikus dan hewan liar lainnya tinggal di habitat manusi dengan memelihara lingkungan yang bersih, membuang sampah, memangkas rumput dan semak belukar, menjaga sanitasi khususnya dengan membangun sarana pembuangan limbah dan kamar mandi.

Tugas 4. pengalaman organisasi

Organisasi yang pernah saya lakukan itu dalam kehidupan bermasyarakat yaitu organisasi yang bernama PRISMA (persatuan remaja islam al muhajirin) organisasi ini kumpulan dari remaja-remaja dalam lingkungan masyarakat di daerah sekitar rumah saya.

Organisasi remaja ini yang dilakukan yaitu perkumpulan remaja yang membuat acara pengajian bersama antara remaja sekitar lingkungan masyarakat sekitar rumah saya.
Dan juga melakukan outbound yang bertujuan untuk kesehatan dan kebaikan semata.

Jadi intinya organisasi ini melakukan pengumpulan remaja-remaja yang mau melakukan kebaikan untuk akhirat nantinya. Dalam organisasi ini jarang sekali terjadi konflik, karena tujuannya sangat baik dan mulia.

Minggu, 14 November 2010

Kebiasaan Minum Kopi

Kebiasaan Minum Kopi

Secangkir kopi bagi saya adalah sebuah awal dari segalanya. Bukan berlebihan atau mengada-ada, tapi memang sejak dulu saya bisa dikatakan maniak terhadap jenis minuman yang satu ini. Dalam sehari mungkin saya bisa menghabiskan bergelas-gelas kopi, pagi, siang, sore, dan malam hari. Karena bagi saya mengopi itu hal yang asyik di waktu menonton bola dengan kawan-kawan dan saat ngumpul-ngumpul. Dan bagi anda yang belum merasakan harus merasakan bagaimana enaknya minum kopi

Kenakalan orangtua dalam ikatan keluarga

Contohnya seperti :

Suka berkata-kata kasar, suka menghujat atau memaki, mengajari anak untuk melakukan perlawanan ketika anak diganggu orang lain, suka menyakiti anak secara fisik dan psikis, merokok seenaknya di depan anak-anak, dl (masalah akhlak).

Mengabaikan pelaksanaan syariat, sholat misalnya, banyak juga kita orang tua yang mengabaikan sholat, melalaikan sholat, bahkan tidak pernah sholat, membiarkan anak-anak gadisnya tidak menutup aurat, membiarkan anak-anaknya bergaul bebas (pacaran), membiarkan anak-anaknya minum-minuman keras, dll.

Minggu, 07 November 2010

Lionel Messi Pemain Terbaik Eropa

SESUAI dengan prediksi, masa keemasan Lionel Messi akhirnya tiba. Striker Argentina berusia 22 tahun itu dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Eropa 2009, kemarin. Keberhasilannya mengantarkan Barcelona menjuarai Liga Spanyol, Piala Raja, dan Liga Champions merupakan bukti.

Penyerang mungil yang memiliki tinggi 169 cm dan berat 67 kg itu pun menjadi pemain Barcelona keenam yang meraih anugerah Ballon dOr-dari majalah French Foot ball-sejak pertama kali diperoleh Ronaldinho pada 2005.

"Jujur saja, saya tahu menjadi salah satu favorit karena Barcelona melewati masa yang manis musim lalu, tetapi saya tidak menyangka bisa unggul sejauh ini”.
Ia memberikan kontribusi 38 gol dalam 51 pertandingan Barca di seluruh kompetisi musim lalu.

Messi memperoleh poin tertinggi, 473, mengungguli pesaing utamanya yang kini menjadi andalan Madrid Cristiano Ronaldo. Pemain Portugal yang sebelumnya membela Manchester United itu hanya memperoleh 240 poin. Adapun tempat ketiga dan keempat ditempati rekan setimnya, Xavi (170 poin) dan Andres Iniesta (149). Mantan striker Barca yang kini memperkuat Inter Milan, Samuel Etoo, berada di lima besar.
Penghargaan Golden Ball-sebut-an lain Pemain Terbaik Eropa-itu merupakan yang keempat diraihnya musim ini. Sebelumnya, ia telah dianugerahi Pemain Terbaik Liga Spanyol dan Striker Terbaik Liga Spanyol dari Federasi Liga Spanyol (LFP) dan Trofeo Alfredo Di Stefano, bulan lalu. Ia juga diperkirakan bakal menyabet penghargaan Pemain Terbaik FIFA yang akan diselenggarakan awal tahun depan.

Sabtu, 30 Oktober 2010

MENCIPTAKAN LYRICS BLUES

Blues adalah genre musik Amerika lahir dari masa sulit dan esensi menulis lagu blues sendiri terletak dalam berhubungan dengan perasaan Anda dalam lagu. Struktur penulisan lagu musik blues adalah dasar tetapi hanya bekerja jika Anda dapat menyampaikan perasaan-perasaan itu ke pendengar.

langkah langkah dalam menulis lirik blues :
• Menemukan perasaan Anda. Banyak orang berpikir bahwa musik blues berarti musik sedih. Tidak benar! Blues bisa bahagia atau sedih, tetapi harus memiliki emosi yang tulus pada intinya.
• Mengekspresikan diri. Sekarang kalau Anda sudah memiliki emosi, Anda memerlukan sebuah baris yang akan menyampaikan perasaan itu dan karena kita berbicara tentang blues, Anda tidak perlu harus khawatir soal tata bahasa yang benar.
karena musik itu bebas dan blues pun begitu, yang penting tetap sopan dan beradab.

Rabu, 13 Oktober 2010

TUGAS 3. STRUKTUR, TIPE DAN BENTUK ORGANISASI

STRUKTUR, TIPE DAN BENTUK ORGANISASI

A. Struktur Organisasi

Didefinisikan sebagai mekanisme-mekanisme formal organisasi diolah. Struktur ini terdiri dari unsur spesialisasi kerja, standarisasi, koordinasi, sentralisasi atau desentralisasi dalam pembuatan keputusan dan ukuran satuan kerja.

Faktor-faktor yang menentukan perancangan struktur organisasi yaitu :

1. Strategi organisasi pencapaian tujuan.
2. Perbedaan teknologi yang digunakan untuk memproduksi output akan membedakan bentuk struktur organisasi.
3. Kemampuan dan cara berpikir para anggota serta kebutuhan mereka juga lingkungan sekitarnya perlu dipertimbangkan dalam penyusunan struktur perusahaan.
4. Besarnya organisasi dan satuan kerjanya mempengaruhi struktur organisasi.

B. Bentuk-bentuk Organisasi

Bagan organisasi memperlihatkan tentang susunan fungsi-fungsi dan departementasi yang menunjukkan hubungan kerja sama.
Bagan ini menggambarkan lima aspek utama suatu struktur organisasi, yaitu :

1. Pembagian kerja
2. Rantai perintah
3. Tipe pekerjaan yang dilaksanakan
4. Pengelompokan segmen-segmen pekerjaan
5. Tingkatan manajemen

Bentuk-bentuk organisasi dapat dibedakan atas :

1. Organisasi Garis

Merupakan bentuk organisasi tertua dan paling sederhana, diciptakan oleh Henry Fayol. Ciri-ciri bentuk organisasi ini yaitu organisasinya masih kecil, jumlah karyawan sedikit dan saling mengenal serta spesialisasi kerja belum tinggi.

Kebaikannya :

a. Kesatuan komando terjamin sepenuhnya karena pimpinan berada pada satu tangan.
b. Garis komando berjalan secara tegas, karena pimpinan berhubungan langsung dengan bawahan.
c. Proses pengambilan keputusan cepat.

Kelemahannya :

a. Seluruh organisasi tergantung pada satu orang saja, apabila dia tidak mampu melaksanakan tugas maka seluruh organisasi akan terancam kehancuran.
b. Adanya kecenderungan pimpinan bertindak secara otokratis.
c. Kesempatan karyawan untuk berkembang terbatas.

2. Organisasi Garis dan Staf

Dianut oleh organisasi besar, daerah kerjanya luas dan mempunyai bidang tugas yang beraneka ragam serta rumit dan jumlah karyawannya banyak

3. Organisasi Fungsional

Organisasi yang disusun atas dasar yang harus dilaksanakan. Organisasi ini dipakai pada perusahaan yang pembagian tugasnya dapat dibedakan dengan jelas.

Kebaikannya :

a. Pembidangan tugas menjadi lebih jelas.
b. Spesialisasi karyawan lebih efektif dan dikembangkan.
c. Solidaritas kerja, semangat kerja karyawan tinggi.
d. Koordinasi berjalan lancar dan tertib.

Kelemahannya :

a. Karyawan terlalu memperhatikan bidang spesialisasi sendiri saja
b. Koordinasi menyeluruh sukar dilaksanakan.

4. Organisasi Panitia

Organisasi dibentuk hanya untuk sementara waktu saja, setelah tugas selesai maka selesailah organisasi tersebut.

Kebaikannya :

a. Segala keputusan dipertimbangkan masak-masak dalam pembahasan yang dalam dan terperinci.
b. Kemungkinan pimpinan bertindak otoriter sangat kecil.

Kelemahannya :
a. Proses pengambilan keputusan memerlukan diskusi yang berlarut-larut yang menghambat pelaksanaan tugas.
b. Tanggung jawabnya tidak jelas, karena tanggung jawabnya sama.

Minggu, 10 Oktober 2010

Musik Penghibur Hati


Musik Penghibur Hati

            Anda punya masalah yang membebani pikiran? Atau, bahkan sudah sering lupa tentang suatu hal? Jika iya, sering-sering lah mendengarkan musik atau lagu kesukaan anda , sebab menurut berbagai penelitian, musik bisa menenangkan hati dan bahkan bisa memperbaiki daya ingat seseorang.

            Karena itu, musik dapat di jadikan sarana terapi yang cukup efektif bagi orang dengan berbagai keluhan. Apalagi jika musik yang di putar adalah sebuah nada yang lembut dan di sukai sang pendengar, maka musik tersebut bisa menimbulkan suasana rileks atau bahkan menumbuhkan semangat.

            Jadi, jika anda merasa kurang nyaman dan terlalu banyak pikiran, mengapa tidak memutar musik sejenak? Semoga cara sederhana ini akan menenangkan dam membuat kita makin produktif dalam berkarya

Minggu, 03 Oktober 2010

Bab 1 dan 2 tentang organisasi dan metode

BAB I. ARTI PENTINGYA ORGANISASI DAN METODE


                                            PENGERTIAN ORGANISASI DAN METODE

               1.Pengertian organisasi dan metode secara lengkap adalah :

               Rangkaian proses kegiatan yang harus dilakukan untuk meningkatkan kegunaan
segala sumber dan faktor yang menentukan bagi berhasilnya proses manajemen terutama dengan memperhatikan fungsi dan dinamika organisasi atau birokrasi dalam rangka men­capai tujuan yang sah ditetapkan.

        Manajemen pada hakekatnya merupakan proses kegiatan seorang pimpinan (manajer) yang harus dilakukan dengan rnempergunakan cara-cara pemikiran yang rasional maupun praktis untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan melalui kerja sama dengan orang lain sebagai sumber tenaga kerja tanpa mengabaikan sumber-sumber yang lain dan waktu yang tersedia dengan cara yang setepat-tepatnya.
Kegiatan manajemen
a.    Planning (perencanaan)
  Merupakan proses kegiatan pemikiran, dugaan dan penentuan prioritas-prioritas yang hams dilakukan secara rasional sebelum melaksanakan tindakan yang se­benarnya. Merupakan kegiatan non fisik (kejiwaan) sebelum melaksanakan kegiatan fisik Sangat diperlukan dalam rangka rnengarahkan tujuan dan sasaran organisasi serta tujuan suatu program pembangunan
b.    Organizing (pengorganisasian)
Merupakan proses penyusunan pembagian kerja ke dalam unit-unit kerja dan fungsi-fungsinya serta penempatan mengenai orang yang menduduki fungsi­fungsi tersebut secara tepat
Dilakukan demi perencanaan, pelaksanaan dan pembagian kerja yang tepat Harus diperhatikan dalam penempatan orang (staffing) dilakukan secara obyek­tif
c. Motivating (pendorongan)
Merupakan proses kegiatan yang hams dilakukan untuk membina dan men­dorong semangat dan kerelaan kerja para pegawai
Mencakup segi-segi perangsang baik yang bersifat rohaniah seperti kenaik. pangkat, pendidikan dan pengembangan karier, pemberian cuti dan   sebagainya. maupun yang bersifat jasmaniah seperti sistem upah yang menggairahkan, pemberian tunjangan. penyediaan fasiliatas yang lengkap dan sebagainya

d. Controlling (pengendalian)
-           Merupakan rangkaian kegiatan yang harus dilakukan untuk mengadakan pengawasan, penyempurnaan dan penilaian sehingga             dapat mencapai tujuan seperti yang direncanakan.

-             Sangat penting untuk mengetahui sampai di mana pekerjaan sudah dilaksanakan.
-           Dapat dilakukan evaluasi, penentuan tindakan korektif ataupun tindak lanjut, sehingga pengembangan dapat ditingkatkan pelaksanaannya.
2.MANAJEMEN DAN ORGANISASI
Dari uraian di atas dapat dirumuskan bahwa manajemen adalah proses kegiatan pen­capaian tujuan melalui kerjasama antar manusia. Rumusan tersebut mengandung penger­tian adanya hubungan timbal balik antara kegiatan dan kerjasama di satu pihak dengan tujuan di pihak lain.
      3.MANAJEMEN DAN TATA KERJA
Tata kerja atau metode adalah satu cara bagaimana (how) agar sumber-sumber dan waktu yang tersedia dan amat diperlukan dapat dimanfaatkan dengan tepat sehingga proses kegiatan manajemen dapat dilaksanakan dengan tepat pula.


            4.MANAJEMEN DAN TATA KERJA

    Eratnya hubungan atau hubungan timbal balik antara ketiga hal tersebut adal sebagai berikut :

a. manajemen    : proses kegiatan pencapaian tujuan melalui kerja sama antar manusia
b.organisasi       : alat bagi pencapaian tujuan tersebut dan alat bagi pengelompok kerja sama
c.tata kerja        : pola cara-cara bagaimana kegiatan dan kerja sama tersebut ham dilaksanakan sehingga tujuan tercapai secara efisien



BAB 2.RUANG LINGKUP ORGANISASI METODE


1.SIFAT DAN MAKSUD ORGANISASI DAN METODE METODE

    pengertian organisasi dan metode, antara manajemen, organisasi dan tata kerja merupakan satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan artinya kalau tata kerjanya sudah efisien berarti diharapkan pelaksanaan fungsi-fungsi manajemen dalam organisasi bisa berjalan lancar.

    Jadi sifat dan maksud organisasi metode adalah pelayanan terhadap manajer dan administrasi yang berusaha memajukan pekerjaan mereka atau tata kerja yang diper­gunakan dalam rangka pencapaian efisiensi yang maksimal pada organisasi.

2.PENGERTIAN EFESIENSI

    Efisiensi adalah perbandingan terbaik atau rasionalitas antara hasil yang diperoleh atau output dengan kegiatan yang dilakukan serta sumber dan waktu yang digunakan. Kalau dirumuskan sebagai berikut:

                                            Efisiensi  
= Output dibagi Input     

3.RUANG LINGKUP ORGANISASI DAN METODE

 
    Adanya sistem, prosedur dan tata kerja yang tepat akan memungkinkan pelaksanaan fungsi-fungsi manajemen yang dilakukan top manajer juga tepat dan efisien dalam pemakaian sumber daya alam, sumber day manusia maupun penggunaan waktu yang tersedia.   

Jumat, 24 September 2010

Gaya Hidup Remaja dan Media

Semua jenis media, baik itu Internet, televisi, film, musik, maupun majalah, berpengaruh besar terhadap gaya hidup kita masa kini. Kebanyakan media menginformasikan tentang gaya hidup remaja kota, yang notabene meniru gaya hidup modern. Maka, tidak heran jika kita digiring menjadi sangat konsumtif.

Masa remaja adalah masa pencarian identitas. Kita sebagai remaja mulai mencari gaya hidup yang pas dan sesuai dengan selera. Kita juga mulai mencari seorang idola atau tokoh identifikasi yang bisa dijadikan panutan, baik dalam pencarian gaya hidup, gaya bicara, penampilan, dan lain-lain. Imbasnya banyak kita jumpai teman-teman dengan berbagai atributnya yang sebenarnya mereka hanya meniru-niru saja. Sadar tidak sih kalau saat ini banyak sekali sinetron remaja yang menawarkan life style baru? Para bintang muda yang digandrungi ternyata mampu mengubah style remaja.

Pada masa remaja pengaruh idola memang sangat kuat. Idola atau tokoh akan mengendalikan hidup kita yang mungkin tanpa kita sadari. Nah, di sinilah media

Namun, apakah benar bahwa media sedemikian buruk pengaruhnya bagi remaja? Sebenarnya tidak seratus persen demikian. Hal ini menjadi tantangan bagi kita untuk memilah-milah atau selektif terhadap pesan yang disampaikan oleh media. Karena, tidak bisa dimungkiri bahwa keberadaan media mutlak diperlukan. Karena, pada suatu sisi media memungkinkan kita untuk tahu beragam informasi, berita, penemuan, dan hal-hal baru. Atau bisa disimpulkan bahwa sebenarnya hadirnya media berpengaruh positif dan juga negatif.

Keberadaan media memang tidak lepas dari kepentingan pasar. Dengan demikian, kalau kita tidak selektif terhadap pesan media, kita akan menjadi korban media. tidak salah memang ketika kita membeli sebuah produk berdasarkan informasi dari media. Namun, yang perlu diingat, seberapa perlu produk yang kita beli itu bagi diri kita. Apakah kita memang membutuhkan produk itu ataukah karena kita terpengaruh oleh iming-iming yang disampaikan oleh media.

Dampak Positif dan Negatif Handphone

Dampak Positif :

  1. Mempermudah komunikasi.
  2. Menambah pengetahuan tentang perkembangan teknologi.
  3. Memperluas jaringan persahabatan.


Dampak Negatif :

  1. Mengganggu Perkembangan Anak :

    Dengan canggihnya fitur-fitur yang tersedia di hand phone (HP) seperti : kamera, permainan (games) akan mengganggu remaja dalam menerima pelajaran di sekolah/di kampus. Tidak jarang mereka disibukkan dengan menerima panggilan, sms, miscall dari teman mereka bahkan dari keluarga mereka sendiri. Lebih parah lagi ada yang menggunakan HP untuk mencontek (curang) dalam ujian. Bermain game saat guru/dosen menjelaskan pelajaran dan sebagainya. Kalau hal tersebut dibiarkan, maka generasi yang kita harapkan akan menjadi budak teknologi.
  2. Efek radiasi

    Selain berbagai kontroversi di seputar dampak negatif penggunaannya,. penggunaan HP juga berakibat buruk terhadap kesehatan, ada baiknya remaja lebih hati-hati dan bijaksana dalam menggunakan atau memilih HP, khususnya bagi pelajar anak-anak. Jika memang tidak terlalu diperlukan, sebaiknya anak-anak jangan dulu diberi kesempatan menggunakan HP secara permanen.
  3. Rawan terhadap tindak kejahatan.

    Ingat, remaja dan pelajar merupakan salah satu target utama dari pada penjahat.
  4. Sangat berpotensi mempengaruhi sikap dan perilaku remaja.

    Jika tidak ada kontrol dari orang tua. HP bisa digunakan untuk menyebarkan gambar-gambar yang mengandung unsur porno dan sebagainya yang sama sekali tidak layak dilihat seorang pelajar.
  5. Pemborosan

    Dengan mempunyai HP, maka pengeluaran kita akan bertambah, apalagi kalau HP hanya digunakan untuk hal-hal yang tidak bermanfaat maka hanya akan menjadi pemborosan yang saja.